Berita Jakarta Hari ini Terupdate

Jangan Sampai Islam dan Kristen Terjebak Pertentangan Lebih Besar

Jangan Sampai Islam dan Kristen Terjebak Pertentangan Lebih Besar

Berita-jakarta.com - Langkah Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) melaporkan tokoh sentral Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq ke Polda Metro Jaya atas tuduhan penistakan agama Kristen mendapat sorotan kalangan aktivis.

"Langkah PMKRI mengadukan Habib Rizieq ke pihak kepolisian bolehlah dan positif sebagai peringatan saja," kata tokoh Malapetaka 15 Januari (Malari), Bennie Akbar Fatah, Selasa (27/12).

Pimpinan LSM Mata Rakyat Beradab (Marada) ini mengatakan, ucapan bernada pertentangan agama sebenarnya bukan hal yang baru terjadi di Indonesia.

Sepengetahuannya dan bukan lagi rahasia, dalam kegiataan agama Kristen. misalnya ada pendeta dalam ceramahnya bernada menjelekkan agama lain. Begitu juga dalam ceramah shalat Jumat. Dan ucapan-ucapan itu disampaikan kepada jemaatnya masing-masing.

Tak jauh berbeda, menurut dia, dengan yang disampaikan Habib Rizieq dalam ceramahnya tentang natal baru-baru ini.

"Saya rasa wajar kalau PMKRI menilai habib Rizieq menistakan agama Kristen. Namun yang disampaikannya sebenarnya bukan hal yang baru,"imbuhnya.

Justru ia kuatir umat Islam dan Kristen terjebak pertentangan yang lebih besar sehingga mengganggu stabilitas negara dan kehidupan bertoleransi antarumat beragama di Indonesia.

"Kalau PMKRI melaporkannya ke polisi, nanti ada ustadz yang melaporkan pendeta karena menistakan agama Kristen," ujar pendiri Klinik Hukum Merdeka yang akrab disapa Eben tersebut.

"Kita tidak ingin pertentangan Islam dan Kristen menjadi persoalan semesta," lanjutnya.[rmol]
Tag : Berita
Related Posts
Back To Top